KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Walau jumlah kasus harian mulai melandai, perang melawan pandemi Covid-19 di Indonesia belum usai. Tak hanya di Pulau Jawa dan Bali, kesiapsiagaan di luar wilayah tersebut tak boleh kendor. Hal ini penting untuk mencegah lonjakan kasus di luar Jawa-Bali. Dokter Residen Ilmu Penyakit Dalam RSUD Dr. Soetomo Surabaya, dr. Caesar Givani mengingatkan, deteksi dini serta pelaksanaan 3T (Testing, Tracing dan Treatment) mesti semakin digencarkan. Berbagai program yang mampu menurunkan penyebaran virus di Jawa-Bali seperti pembatasan mobilitas masyarakat bisa diterapkan dengan memperhatikan kondisi daerah setempat. Sejalan dengan upaya tersebut, program vaksinasi Covid-19 juga mesti dipercepat dan diperluas hingga ke daerah di luar Jawa-Bali.
Genjot vaksinasi dan faskes guna cegah kasus Covid-19 meledak di luar Jawa-Bali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Walau jumlah kasus harian mulai melandai, perang melawan pandemi Covid-19 di Indonesia belum usai. Tak hanya di Pulau Jawa dan Bali, kesiapsiagaan di luar wilayah tersebut tak boleh kendor. Hal ini penting untuk mencegah lonjakan kasus di luar Jawa-Bali. Dokter Residen Ilmu Penyakit Dalam RSUD Dr. Soetomo Surabaya, dr. Caesar Givani mengingatkan, deteksi dini serta pelaksanaan 3T (Testing, Tracing dan Treatment) mesti semakin digencarkan. Berbagai program yang mampu menurunkan penyebaran virus di Jawa-Bali seperti pembatasan mobilitas masyarakat bisa diterapkan dengan memperhatikan kondisi daerah setempat. Sejalan dengan upaya tersebut, program vaksinasi Covid-19 juga mesti dipercepat dan diperluas hingga ke daerah di luar Jawa-Bali.