KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi mendaftar menjadi calon ketua umum Partai Golkar, Senin (19/8/2024) petang. Bahlil mengaku menyerahkan surat pernah menjadi pengurus DPD Golkar Provinsi Papua saat mendaftar. “Hari ini saya membawa SK saya, saya pernah jadi pengurus DPD Golkar Papua 2009-2014 dan SK-nya ditandatangani oleh Aburizal Bakrie dan Idrus Marham, dan sudah saya berikan ke mereka,” kata Bahlil di DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, usai menyerahkan berkas pendaftaran.
Gerak Cepat, Bahlil Resmi Mendaftar Menjadi Calon Ketum Partai Golkar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi mendaftar menjadi calon ketua umum Partai Golkar, Senin (19/8/2024) petang. Bahlil mengaku menyerahkan surat pernah menjadi pengurus DPD Golkar Provinsi Papua saat mendaftar. “Hari ini saya membawa SK saya, saya pernah jadi pengurus DPD Golkar Papua 2009-2014 dan SK-nya ditandatangani oleh Aburizal Bakrie dan Idrus Marham, dan sudah saya berikan ke mereka,” kata Bahlil di DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, usai menyerahkan berkas pendaftaran.