KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyedia menara telekomunikasi PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk (GHON) berencana untuk menambah tower kurang lebih sebanyak 90 tower dengan penambahan tenancy kurang lebih sebanyak 140 tenant. “Per September 2022, realisasi penambahan tower sudah mencapai sekitar 70 tower dengan total penambahan tenancy sekitar 100 tenant,” ujar Direktur Utama PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk Rudolf P. Nainggolan kepada Kontan.co.id, Minggu (9/10). Hingga September 2022, perseroan mencatatkan total tower sekitar 935 tower dengan total tenancy sekitar 1.540 tenant. Rudolf menyebut perseroan juga akan membidik peluang perkembangan bisnis di beberapa daerah terutama di wilayah non 3 T yakni tertinggal, terdepan, dan terluar.
Gihon Telekomunikasi (GHON) Berencana Tambah 90 Tower Sepanjang Tahun Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyedia menara telekomunikasi PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk (GHON) berencana untuk menambah tower kurang lebih sebanyak 90 tower dengan penambahan tenancy kurang lebih sebanyak 140 tenant. “Per September 2022, realisasi penambahan tower sudah mencapai sekitar 70 tower dengan total penambahan tenancy sekitar 100 tenant,” ujar Direktur Utama PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk Rudolf P. Nainggolan kepada Kontan.co.id, Minggu (9/10). Hingga September 2022, perseroan mencatatkan total tower sekitar 935 tower dengan total tenancy sekitar 1.540 tenant. Rudolf menyebut perseroan juga akan membidik peluang perkembangan bisnis di beberapa daerah terutama di wilayah non 3 T yakni tertinggal, terdepan, dan terluar.