KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Isu penggabungan usaha atau merger dua perusahaan teknologi terbesar di Indonesia menjadi kenyataan. PT Aplikasi Karya Anak Bangsa (Gojek) dan PT Tokopedia resmi merger hari ini, Senin (17/5). Hasil merger Gojek-Tokopedia adalah sebuah perusahaan baru bernama GoTo. Kesepakatan didukung oleh investor besar termasuk Alibaba Group, Astra International, BlackRock, Capital Group, DST, Facebook, Google, JD.com, KKR, Northstar, Pacific Century Group, PayPal, Provident, Sequoia Capital India, SoftBank Vision Fund 1, Telkomsel, Temasek, Tencent, Visa dan Warburg Pincus. GoTo Group juga akan menggabungkan e-niaga, sesuai permintaan, dan layanan keuangan, menciptakan platform pertama di Asia Tenggara yang menampung tiga kasus penggunaan penting ini dalam satu ekosistem.
Gojek dan Tokopedia Merger, ini pembagian kursi kepemimpinannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Isu penggabungan usaha atau merger dua perusahaan teknologi terbesar di Indonesia menjadi kenyataan. PT Aplikasi Karya Anak Bangsa (Gojek) dan PT Tokopedia resmi merger hari ini, Senin (17/5). Hasil merger Gojek-Tokopedia adalah sebuah perusahaan baru bernama GoTo. Kesepakatan didukung oleh investor besar termasuk Alibaba Group, Astra International, BlackRock, Capital Group, DST, Facebook, Google, JD.com, KKR, Northstar, Pacific Century Group, PayPal, Provident, Sequoia Capital India, SoftBank Vision Fund 1, Telkomsel, Temasek, Tencent, Visa dan Warburg Pincus. GoTo Group juga akan menggabungkan e-niaga, sesuai permintaan, dan layanan keuangan, menciptakan platform pertama di Asia Tenggara yang menampung tiga kasus penggunaan penting ini dalam satu ekosistem.