KONTAN.CO.ID - Sebagai perusahaan yang sudah lama berkecimpung di dunia game, khususnya
gaming gear, Razer semakin melebarkan sayapnya. Bekerja sama dengan Visa, Razer meluncurkan kartu prabayar untuk mempermudah pembayaran. Kalangan
gamer pasti sudah tidak asing dengan merk
gaming gear Razer yang dengan logo khas aksen berwarna hijaunya ini. Telah meluncurkan beragam
gaming gear seperti
mouse, keyboard, headset bahkan belum lama ini permen karet. Kini mereka memperluas jangkauannya ke fintech dengan meluncurkan kartu prabayar untuk memepermudah transaksi pembayaran.
Berdasarkan
press release dari Razer, mereka meluncurkan Razer Card. Sebuah kartu prabayar untuk membantu mempermudah transaksi pembayaran. Baik secara digital maupun transaksi pembayaran langsung di
merchant yang di dukung. Kartu prabayar ini di gagas langsung oleh Razer Fintech yang memang bergerak khusus di bidang fintech. Bekerja sama dengan Visa, mereka menciptakan sebuah kartu prabayar yang disebut Razer Card. Kartu ini ditujukkan bagi generasi milenial maupun
gamer yang ingin mencoba gaya hidup baru dengan kemudahan transaksi.
Baca Juga: Nah, loh! Razer sekarang jualan permen karet, harganya cukup menguras kantong Sebagaimana kita ketahui, dewasa ini memang transaksi semakin mudah dengan bantuan digital maupun kartu. Sehingga kita tidak perlu menggunakan uang
cash ketika membayar sesuatu. Razer Card sendiri terbagi dalam beberapa jenis layanan. Seperti virtual card yang terintegrasi dengan aplikasi Razer Pay untuk pembayaran digital. Namun demikian, pengguna bisa meningkatkan ke kartu Premium. Dengan kartu premium ini tersedia dalam bentuk fisik. Kerennya kartu premium ini logo Razer bisa menyala ketika melakukan transaksi. Menurut Razer ini merupakan pertama di dunia sebuah kartu pembayaran yang menyala saat melakukan transaksi pembayaran.
Kartu tersebut sepertinya dilengkapi dengan lampu LED sehingga bisa menyala ketika melakukan transaksi pembayaran. Tidak seperti produk Razer yang lainnya, sayangnya kita kitak bisa melihat LED RGB yang bisa berganti warna. Layanan Razer Card ini untuk sementara waktu baru tersedia di wilayah Singapura. Penggunanya pun akan di batasi untuk pengujian masa beta mengundang 1.337 pengguna yang terpilih. Pengujain masa beta ini berlangsung saat ini juga hingga 31 Desember 2020 mendatang.
Razer Card diketahui bisa mendukung transaksi pembayaran di lebih dari 61 juta
merchant yang ada di seluruh dunia. Tidak hanya itu saja, pemilik Razer Card juga bisa mendapatkan
cashback ketika melakukan transaksi tertentu. Sebagian
cashback juga bisa digunakan untuk pembelian di RazersStore dan Razer Gold.
Well, apakah
gamer tertarik ya dengan layanan Razer Card ini?
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News