KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) akan menebar dividen interim kedua untuk tahun buku 2024. Emiten tambang Grup Sinar Mas ini akan menebar dividen interim kedua total US$ 150 juta. Setiap pemegang saham akan mengantongi dividen interim kedua US$ 0,0255 per saham. Dengan kurs Rp 15.579 per saham pada kurs tengah Bank Indonesia tanggal 23 Agustus 2023, besaran dividen GEMS sebesar Rp 397,27 per saham. "Pembagian dividen berdasarkan persetujuan direksi dan dewan komisaris perusahaan tertanggal 23 Agustus 2024," ungkap direksi GEMS dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (23/8).
Total dividen interim kedua GEMS ini sebesar 47,33% dari laba bersih per Juni 2024 yang mencapai US$ 316,91 juta. Dengan harga saham GEMS yang ada di Rp 13.075 per saham pada Selasa (27/8), yield dividen GEMS sebesar 3,04%. Pada hari ini, harga saham GEMS melonjak 19,95%. Baca Juga: Begini Propek Saham Grup Konglomerasi Penyetor Pajak Terbesar Tahun 2023 Berikut jadwal pembayaran dividen interim kedua Golden Energy Mines:
- Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 2 September 2024
- Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 3 September 2024
- Cum dividen di tunai: 4 September 2024
- Ex dividen di pasar tunai: 5 September 2024
- Recording date: 4 September 2024
- Pembayaran dividen: 13 September 2024