JAKARTA. Rencana Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang menjadikan kawasan Puri sebagai pusat bisnis baru di Jakarta Barat menari minat pengembang. Termasuk Goldland Group, pengembang yang sempat memiliki 35% saham di PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI). Pengembang ini berniat mengembangkan lahan (landbank) 30 hektare (ha) miliknya menjadi kawasan terpadu bernama Puri 11. Tahap pertama, Goldland akan meluncurkan kluster residensial Royal Residence, penthouse, serta area komersial Alfresco Dining di koridor jalan tol Jakarta-Tangerang sepanjang 300 meter (m). "Target pasar premium dan harga di atas Rp 5 miliar per unit," papar Hendry Widjaja, Managing Director Goldland, Kamis (28/11).
Goldland garap proyek superblok di Puri
JAKARTA. Rencana Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang menjadikan kawasan Puri sebagai pusat bisnis baru di Jakarta Barat menari minat pengembang. Termasuk Goldland Group, pengembang yang sempat memiliki 35% saham di PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI). Pengembang ini berniat mengembangkan lahan (landbank) 30 hektare (ha) miliknya menjadi kawasan terpadu bernama Puri 11. Tahap pertama, Goldland akan meluncurkan kluster residensial Royal Residence, penthouse, serta area komersial Alfresco Dining di koridor jalan tol Jakarta-Tangerang sepanjang 300 meter (m). "Target pasar premium dan harga di atas Rp 5 miliar per unit," papar Hendry Widjaja, Managing Director Goldland, Kamis (28/11).