Goldmart berniat kembangkan bisnis hingga ke luar Jawa



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Gold Martindo (Goldmart) berniat untuk terus melebarkan sayapnya pada tahun ini. Perusahaan perhiasan emas tersebut berencana untuk memperluas distribusi pemasarannya dengan menambah gerai baru.

Aji Iswanto, Retail and Wholesale Manager Gold Martindo mengatakan, saat ini emas banyak dipilih tidak hanya sebagai aksesoris perhiasan tetapi juga instrumen investasi. Hal ini yang menurutnya bakal menjadikan emas terus dicari.

Hingga saat ini Goldmart sudah memiliki 17 gerai yang tersebar di berbagai kota seperti Jakarta, Medan, Palembang, Bandung, Surabaya, Bali, termasuk Malang, dan Semarang.


Menurut Aji, selama ini pasar potensial yang menyumbang pendapat terbesar masih didominasi oleh gerai di Tangerang,Depok, dan Bekasi.

Tahun ini, perusahaan yang sudah berdiri sejak tahun 1991 tersebut berencana menambah pasar baru. Sayangnya, manajemen tidak bisa membeberkan lebih detail terkait rencana itu, termasuk berapa investasi yang disiapkan.

"Kami ekspansi pasti ada, tetapi kami belum announce. Lagipula sekarang emas jadi sarana investasi yang aman," ujar Aji saat dihubungi KONTAN.co.id, Jumat (2/3).

Yang terang, perusahaan ini bakal fokus pada kota-kota provinsi seperti Balikpapan, Makassar, dan Pekanbaru sebagai kota-kota utama yang akan digarap terlebih dahulu.

Menurut Aji, pihaknya memilih luar Jawa karena sudah banyak pemain yang menggarap pasar di pulau Jawa. "Pemain di luar Jawa belum.begitu banyak," ungkapnya.

Aji bilang, perekonomian di Indonesia yang mulai merata atau tidak terpusat di Jawa juga menjadi salah satu pertimbangan perusahaan memilih berekspansi ke luar Jawa.

Melalui ekspansi tersebut, sampai akhir tahun nanti, Goldmart membidik pertumbuhan penjualan hingga 20% dibandingkan tahun sebelumnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi