JAKARTA. Terkait dengan dugaaan bahwa Golkar terkesan melindungi Ratu Atut Chosiyah terkait dengan penonaktifkan jabatan Atut sebagai Gubernur, Ketua DPP partai Golkar Hajriyanto Y. Thohari menyatakan dengan tegas hal itu tidak benar. Hanya menurutnya, Golkar sedang menunggu waktu yang kondusif. "Tidak benar Golkar melindungi Ratu Atut justru kami menghargai langkah-langkah yang ditempuh KPK. Tidak ada satu kata pun dari DPP Golkar yang menyatakan keberatan terhadap proses penahanan Ibu Atut. Namun, hal ini harus disertai dengan bukti-bukti hukum yang kuat," ucap Hajriyanto. Hal ini disampaikan Hajriyanto usai dialong empat pilar dengan tema "refleksi akhir tahun 2013," di Ruang Presentasi Perpustakaan MPR, Nusantara IV, Gedung DPR, Jakarta, Senin (23/12).
Golkar bantah melindungi Ratu Atut
JAKARTA. Terkait dengan dugaaan bahwa Golkar terkesan melindungi Ratu Atut Chosiyah terkait dengan penonaktifkan jabatan Atut sebagai Gubernur, Ketua DPP partai Golkar Hajriyanto Y. Thohari menyatakan dengan tegas hal itu tidak benar. Hanya menurutnya, Golkar sedang menunggu waktu yang kondusif. "Tidak benar Golkar melindungi Ratu Atut justru kami menghargai langkah-langkah yang ditempuh KPK. Tidak ada satu kata pun dari DPP Golkar yang menyatakan keberatan terhadap proses penahanan Ibu Atut. Namun, hal ini harus disertai dengan bukti-bukti hukum yang kuat," ucap Hajriyanto. Hal ini disampaikan Hajriyanto usai dialong empat pilar dengan tema "refleksi akhir tahun 2013," di Ruang Presentasi Perpustakaan MPR, Nusantara IV, Gedung DPR, Jakarta, Senin (23/12).