MOMSMONEY.ID - Ekosistem aplikasi di Indonesia lewat hadirnya Google Play dan Andorid berkontribusi menghasilkan Rp 653 triliun terhadap produk domestik bruto (PDB) Indonesia dalam lima tahun terakhir, dibandingkan jika Android tidak ada di pasar. Angka tersebut datang dari laporan Access Partnership yang melakukan penelitian secara komperhensif mengenai dampak Google Play dan Android pada ekonomi Indonesia. Menurut laporan terbaru yang diterbitkan Access Partnership dengan tajuk “Accelerating the app economy in Indonesia: Android and Google Play’s impact in Indonesia”, kehadiran Android berhasil meningkatkan keragaman dan inovasi industri. Aplikasi-aplikasi yang selama ini ada di Google Play mendukung terciptanya lapangan pekerjaan baru sehingga berdampak positif pada pertumuhan ekonomi Indonesia. Abhineet Kaul, Direktur Access Partnership mengatakan ekosistem aplikasi di Indonesia yang dihadirkan Google Play dan Android memunculkan 162.000 pekerjaan baru. Pekerjaan tersebut terdiri dari 36.000 pekerjaan langsung di perusahaan pengembangan aplikasi dan peran teknis. Sebanyak 36.000 lagi ada pekerjaan tidak langsung termasuk peran non-teknologi di perusahaan teknologi. Selanjutnya, 90.000 pekerjaan spillover karena adanya pengeluaran tambahan dari perusahaan teknologi serta pekerjanya yang berpendapatan lebih tinggi.
Google Play dan Android Mendorong Pertumbuhan App Economy di Indonesia
MOMSMONEY.ID - Ekosistem aplikasi di Indonesia lewat hadirnya Google Play dan Andorid berkontribusi menghasilkan Rp 653 triliun terhadap produk domestik bruto (PDB) Indonesia dalam lima tahun terakhir, dibandingkan jika Android tidak ada di pasar. Angka tersebut datang dari laporan Access Partnership yang melakukan penelitian secara komperhensif mengenai dampak Google Play dan Android pada ekonomi Indonesia. Menurut laporan terbaru yang diterbitkan Access Partnership dengan tajuk “Accelerating the app economy in Indonesia: Android and Google Play’s impact in Indonesia”, kehadiran Android berhasil meningkatkan keragaman dan inovasi industri. Aplikasi-aplikasi yang selama ini ada di Google Play mendukung terciptanya lapangan pekerjaan baru sehingga berdampak positif pada pertumuhan ekonomi Indonesia. Abhineet Kaul, Direktur Access Partnership mengatakan ekosistem aplikasi di Indonesia yang dihadirkan Google Play dan Android memunculkan 162.000 pekerjaan baru. Pekerjaan tersebut terdiri dari 36.000 pekerjaan langsung di perusahaan pengembangan aplikasi dan peran teknis. Sebanyak 36.000 lagi ada pekerjaan tidak langsung termasuk peran non-teknologi di perusahaan teknologi. Selanjutnya, 90.000 pekerjaan spillover karena adanya pengeluaran tambahan dari perusahaan teknologi serta pekerjanya yang berpendapatan lebih tinggi.