KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) resmi menjadi konstituen indeks Morgan Stanley Capital International (MSCI). Hasil ini terungkap dalam rilis yang disiarkan Kamis (11/5) waktu setempat. Masuknya saham GOTO ini sebagai bagian dari perubahan konstituen untuk MSCI Global Standard Indexes yang akan berlaku pada penutupan 31 Mei 2023. Perlu diketahui, MSCI merupakan perusahaan penyedia indeks saham dan obligasi yang popular di dunia investasi. Indeks yang diluncurkan MSCI banyak digunakan oleh para pengelola dana sebagai acuan (benchmark) untuk meracik produk investasi. Dalam konteks indeks saham, MSCI secara periodik melakukan review atas saham-saham apa saja yang layak dimasukkan menjadi konstituen dan mana yang harus tergeser atau yang lebih dikenal dengan sebutan rebalancing Inklusi GOTO ke dalam indeks MSCI dinilai dapat menjadi katalis positif untuk harga sahamnya. Analis Andrew Susilo dari MNC Sekuritas menilai masuknya GOTO menjadi konstituen indeks global MSCI karena telah memenuhi berbagai persyaratan yang ada. Dia bilang, faktor yang diperhatikan dalam proses seleksi pemilihan saham yang akan menjadi konstituen adalah market cap dan likuiditas transaksi saham di pasar.
GOTO Resmi Masuk MSCI Indeks, Simak Prospek Sahamnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) resmi menjadi konstituen indeks Morgan Stanley Capital International (MSCI). Hasil ini terungkap dalam rilis yang disiarkan Kamis (11/5) waktu setempat. Masuknya saham GOTO ini sebagai bagian dari perubahan konstituen untuk MSCI Global Standard Indexes yang akan berlaku pada penutupan 31 Mei 2023. Perlu diketahui, MSCI merupakan perusahaan penyedia indeks saham dan obligasi yang popular di dunia investasi. Indeks yang diluncurkan MSCI banyak digunakan oleh para pengelola dana sebagai acuan (benchmark) untuk meracik produk investasi. Dalam konteks indeks saham, MSCI secara periodik melakukan review atas saham-saham apa saja yang layak dimasukkan menjadi konstituen dan mana yang harus tergeser atau yang lebih dikenal dengan sebutan rebalancing Inklusi GOTO ke dalam indeks MSCI dinilai dapat menjadi katalis positif untuk harga sahamnya. Analis Andrew Susilo dari MNC Sekuritas menilai masuknya GOTO menjadi konstituen indeks global MSCI karena telah memenuhi berbagai persyaratan yang ada. Dia bilang, faktor yang diperhatikan dalam proses seleksi pemilihan saham yang akan menjadi konstituen adalah market cap dan likuiditas transaksi saham di pasar.