KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada triwulan II tahun ini, perekonomian Indonesia mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan ekonomi yang positif. Pemerintah mengatakan bahwa PDB diperkirakan tumbuh 6,9%-7,8% pada periode kuartal kedua. Salah satu alasan momentum positif ini adalah keberhasilan kolaborasi pemerintah dengan berbagai korporasi dan pihak swasta yang telah membantu menyediakan jaring pengaman sosial bagi masyarakat miskin, mengadaptasi perilaku sehat dalam mengendalikan penyebaran COVID-19, dan mengoptimalkan jangkauan vaksinasi di seluruh negeri. Perusahaan teknologi Grab Indonesia merupakan salah satu perusahaan swasta yang berperan sebagai mitra utama pemerintah dalam menangani krisis COVID-19. Grab telah bekerja sama dengan pemerintah pusat dan daerah dalam lebih dari 40 inisiatif kolaborasi termasuk program vaksinasi, digitalisasi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), dan revitalisasi sektor pariwisata.
Grab sebut kolaborasi pemerintah dan swasta penting dukung pemulihan ekonomi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada triwulan II tahun ini, perekonomian Indonesia mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan ekonomi yang positif. Pemerintah mengatakan bahwa PDB diperkirakan tumbuh 6,9%-7,8% pada periode kuartal kedua. Salah satu alasan momentum positif ini adalah keberhasilan kolaborasi pemerintah dengan berbagai korporasi dan pihak swasta yang telah membantu menyediakan jaring pengaman sosial bagi masyarakat miskin, mengadaptasi perilaku sehat dalam mengendalikan penyebaran COVID-19, dan mengoptimalkan jangkauan vaksinasi di seluruh negeri. Perusahaan teknologi Grab Indonesia merupakan salah satu perusahaan swasta yang berperan sebagai mitra utama pemerintah dalam menangani krisis COVID-19. Grab telah bekerja sama dengan pemerintah pusat dan daerah dalam lebih dari 40 inisiatif kolaborasi termasuk program vaksinasi, digitalisasi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), dan revitalisasi sektor pariwisata.