JAKARTA. Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) telah memberikan pernyataan efektif penawaran saham perdana (IPO) kepada PT Greenwood Sejahtera. "Harga saham perdana Greenwood ditetapkan di Rp 250 per saham," kata Kepala Biro Penilaian Keuangan Perusahaan Sektor Jasa Bapepam LK, Kamis (15/12). Namun, harga tersebut lebih rendah dari kisaran harga terendah yang ditetapkan oleh Perseroan sebelumnya. Sebelumnya, kisaran harga saham perdana Greenwood sekitar Rp 275-Rp 325 per saham. Selain harga saham yang lebih rendah, Greenwood juga melepas saham lebih sedikit dari rencana awal perseroan. Dalam prospektus terbarunya perusahaan properti itu berencana untuk melepas sekitar 1,6 miliar saham atau sekitar 20,51% dari total modal ditempatkan dan disetor. Padahal sebelumnya Greenwood berencana untuk melepas 3,34 miliar saham atau setara 35% dari total modal di setor.
Greenwood Sejahtera dapat pernyataan efektif dari Bapepam
JAKARTA. Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) telah memberikan pernyataan efektif penawaran saham perdana (IPO) kepada PT Greenwood Sejahtera. "Harga saham perdana Greenwood ditetapkan di Rp 250 per saham," kata Kepala Biro Penilaian Keuangan Perusahaan Sektor Jasa Bapepam LK, Kamis (15/12). Namun, harga tersebut lebih rendah dari kisaran harga terendah yang ditetapkan oleh Perseroan sebelumnya. Sebelumnya, kisaran harga saham perdana Greenwood sekitar Rp 275-Rp 325 per saham. Selain harga saham yang lebih rendah, Greenwood juga melepas saham lebih sedikit dari rencana awal perseroan. Dalam prospektus terbarunya perusahaan properti itu berencana untuk melepas sekitar 1,6 miliar saham atau sekitar 20,51% dari total modal ditempatkan dan disetor. Padahal sebelumnya Greenwood berencana untuk melepas 3,34 miliar saham atau setara 35% dari total modal di setor.