JAKARTA. Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) baru saja memilih Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Mirza Adityaswara sebagai Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia menggantikan Darmin Nasution. Pemilihan DGS BI ini dilakukan dengan mekanisme voting pada rapat tertutup Komisi XI DPR. Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo menanggapi positif hasil pemilihan tersebut. "Kami beserta jajaran Bank Indonesia mengucapkan selamat kepada Pak Mirza, kami welcome kepada Pak Mirza. Kami akan bekerjasama secara profesional dan baik untuk mencapai tujuan Bank Indonesia," kata Agus di Gedung DPR, Jakarta, Senin (16/9). Agus menilai, Mirza Adityaswara memiliki kompetensi dan kapasitas yang memadai untuk menjabat sebagai DGS BI. Menurut Agus, pengalaman Mirza sebagai Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan serta pengalaman nasional dan juga internasional, diharapkan akan memiliki tambah kepada keefektifan Dewan Gubernur BI.
Gubernur BI: DGS baru, keputusan makin efektif
JAKARTA. Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) baru saja memilih Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Mirza Adityaswara sebagai Deputi Gubernur Senior (DGS) Bank Indonesia menggantikan Darmin Nasution. Pemilihan DGS BI ini dilakukan dengan mekanisme voting pada rapat tertutup Komisi XI DPR. Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo menanggapi positif hasil pemilihan tersebut. "Kami beserta jajaran Bank Indonesia mengucapkan selamat kepada Pak Mirza, kami welcome kepada Pak Mirza. Kami akan bekerjasama secara profesional dan baik untuk mencapai tujuan Bank Indonesia," kata Agus di Gedung DPR, Jakarta, Senin (16/9). Agus menilai, Mirza Adityaswara memiliki kompetensi dan kapasitas yang memadai untuk menjabat sebagai DGS BI. Menurut Agus, pengalaman Mirza sebagai Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan serta pengalaman nasional dan juga internasional, diharapkan akan memiliki tambah kepada keefektifan Dewan Gubernur BI.