BANDUNG. Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) meminta tambahan kuota daging sapi impor untuk kebutuhan sampai akhir tahun 2013 ini, termasuk untuk kebutuhan hari raya keagamaan seperti Idul Fitri dan Natal. Ferry Sofwan Arif, Kepala Disperindag Pemprov Jabar menjelaskan, Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan sudah mengirimkan surat ke Kementerian Koordinator Perekonomian untuk menambah kuota daging sapi di provinsi tersebut. "Surat permintaan tambahan kuota sudah dikirimkan ke Menko sejak awal Mei ini, tapi belum ada balasan. Soal jumlahnya, saya tidak ingat jumlah tambahannya," ujar Ferry kepada wartawan di Pasar Kosambi, Kamis (23/5). Dia memperkirakan permintaan tambahan kuota tersebut lebih dari 500 ton.
Gubernur Jabar minta tambah kuota impor daging
BANDUNG. Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) meminta tambahan kuota daging sapi impor untuk kebutuhan sampai akhir tahun 2013 ini, termasuk untuk kebutuhan hari raya keagamaan seperti Idul Fitri dan Natal. Ferry Sofwan Arif, Kepala Disperindag Pemprov Jabar menjelaskan, Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan sudah mengirimkan surat ke Kementerian Koordinator Perekonomian untuk menambah kuota daging sapi di provinsi tersebut. "Surat permintaan tambahan kuota sudah dikirimkan ke Menko sejak awal Mei ini, tapi belum ada balasan. Soal jumlahnya, saya tidak ingat jumlah tambahannya," ujar Ferry kepada wartawan di Pasar Kosambi, Kamis (23/5). Dia memperkirakan permintaan tambahan kuota tersebut lebih dari 500 ton.