KONTAN.CO.ID - YOGYAKARTA. Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat, dari 9 Februari 2024 sampai dengan 15 Februari 2024, Gunung Merapi mengeluarkan dua kali awan panas guguran. Sedangkan guguran lava di Gunung Merapi tercatat 189 kali. "Pada minggu ini terjadi dua kali awan panas guguran ke arah barat daya (hulu Kali Bebeng) dengan jarak luncur maksimal 1.500 meter," ujar Kepala BPPTKG Agus Budi Santoso dalam laporan aktivitas Gunung Merapi sepekan terakhir, Jumat (16/2). BPPTKG juga mencatat, dari 9-15 Februari 2024 Gunung Merapi mengeluarkan sebanyak 189 kali guguran lava ke arah selatan dan barat daya. Guguran lava tersebut meliputi dua kali ke hulu Kali Boyong sejauh maksimal 1.400 meter dan 187 kali ke hulu Kali Bebeng sejauh 1.700 meter.
Gunung Merapi Keluarkan 2 Kali Awan Panas Guguran pada Pekan Ini
KONTAN.CO.ID - YOGYAKARTA. Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat, dari 9 Februari 2024 sampai dengan 15 Februari 2024, Gunung Merapi mengeluarkan dua kali awan panas guguran. Sedangkan guguran lava di Gunung Merapi tercatat 189 kali. "Pada minggu ini terjadi dua kali awan panas guguran ke arah barat daya (hulu Kali Bebeng) dengan jarak luncur maksimal 1.500 meter," ujar Kepala BPPTKG Agus Budi Santoso dalam laporan aktivitas Gunung Merapi sepekan terakhir, Jumat (16/2). BPPTKG juga mencatat, dari 9-15 Februari 2024 Gunung Merapi mengeluarkan sebanyak 189 kali guguran lava ke arah selatan dan barat daya. Guguran lava tersebut meliputi dua kali ke hulu Kali Boyong sejauh maksimal 1.400 meter dan 187 kali ke hulu Kali Bebeng sejauh 1.700 meter.