KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim gabungan masih melakukan penyisiran di kawasan hutan Gunung Sumbing yang terbakar pada Senin pagi ini (12/8). Sejumlah 100 personel dari tim gabungan berasal dari BPBD Kabupaten Wonosobo, Perhutani Kedu Utara, Polres Wonosobo, Kodim, dan sukarelawan Desa Banyumudal. Penyisiran bertujuan untuk memastikan apakah api benar-benar telah padam. Operasi penyisiran saat ini masih berlangsung di lapangan. Sebelumnya kebakaran hutan diinformasikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wonosobo terjadi di kawasan Gunung Sumbing, Kecamatan Sapuran, Wonosobo, Jawa Tengah terjadi pada Minggu sore (11/8).
Gunung Sumbing terbakar, penyisiran masih dilakukan hingga Senin (12/8)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim gabungan masih melakukan penyisiran di kawasan hutan Gunung Sumbing yang terbakar pada Senin pagi ini (12/8). Sejumlah 100 personel dari tim gabungan berasal dari BPBD Kabupaten Wonosobo, Perhutani Kedu Utara, Polres Wonosobo, Kodim, dan sukarelawan Desa Banyumudal. Penyisiran bertujuan untuk memastikan apakah api benar-benar telah padam. Operasi penyisiran saat ini masih berlangsung di lapangan. Sebelumnya kebakaran hutan diinformasikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wonosobo terjadi di kawasan Gunung Sumbing, Kecamatan Sapuran, Wonosobo, Jawa Tengah terjadi pada Minggu sore (11/8).