KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim kampanye Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meyakini program unggulan mereka tetap bisa dijalankan di tengah tantangan ekonomi yang berat. Wakil Komandan Tim Kampanye Nasional Pemilih Muda (TKN Fanta) Prabowo-Gibran Anggawira mengatakan, paslon nomor 02 telah menyiapkan beberapa strategi untuk program unggulan mereka seperti makan siang gratis, hilirisasi dan keberlanjutan IKN. Baca Juga: Program Populis Prabowo-Gibran Dinilai Memberatkan APBN, Begini Saran Ekonom
"Salah satunya, dengan meningkatkan pendatapan atau tax rasio ini kedepan yang akan dikejar," kata Anggawira pada Kontan.co.id, Rabu (20/3). Anggawira mengakui kondisi APBN ditambah dengan tekanan ekonomi global saat ini tidak mungkin bisa menutup biaya program unggulan Prabowo-Gibran. Menurutnya, diperlukan dukungan investasi baik dari luar maupun dalam negeri. Dan pihaknya optimis investasi ini akan lebih mudah diraih lantaran Prabowo-Gibran mengusung keberlanjutan Program Presiden Joko Widodo (Jokowi). Selain itu, Prabowo-Gibran juga ingin mengoptimalkan pasar domestik untuk menggantikan pendapatan dari kinerja ekspor yang tengah lesu. Baca Juga: Setelah Buka Puasa Hari Ini, KPU Umumkan Hasil Pemilu 2024