KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Digitalisasi merupakan salah satu isu terpenting yang perlu diperhatikan karena merupakan isu sentral bagi industri keuangan, tidak terkecuali keuangan syariah. Untuk itu, PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus berinovasi dan melakukan transformasi dari sisi digital dan kultur agar terus relevan dalam mengiringi berbagai tantangan baru di era digital. Komisaris Utama BSI Muliaman D. Hadad mengatakan, bahwa dalam hal digitalisasi, tantangan yang dihadapi oleh institusi keuangan syariah relatif lebih berat dibandingkan sektor keuangan konvensional. Muliaman menjelaskan, digitalisasi atau transformasi digital memerlukan banyak hal. Pertama, digitalisasi tidaklah murah dan dalam pengembangannya memerlukan anggaran yang cukup banyak. Hal ini tentu bukan hal mudah yang dapat dilakukan oleh semua organisasi, terutama oleh lembaga-lembaga keuangan dengan size serta kapitalisasi terbatas. Oleh karena itu, Muliaman berpendapat, kunci bagi pelaku industri keuangan syariah untuk menjawab tantangan di era digital adalah dengan konsolidasi.
Hadapi Tantangan Era Digital, BSI Sebut Industri Keuangan Syariah Perlu Konsolidasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Digitalisasi merupakan salah satu isu terpenting yang perlu diperhatikan karena merupakan isu sentral bagi industri keuangan, tidak terkecuali keuangan syariah. Untuk itu, PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus berinovasi dan melakukan transformasi dari sisi digital dan kultur agar terus relevan dalam mengiringi berbagai tantangan baru di era digital. Komisaris Utama BSI Muliaman D. Hadad mengatakan, bahwa dalam hal digitalisasi, tantangan yang dihadapi oleh institusi keuangan syariah relatif lebih berat dibandingkan sektor keuangan konvensional. Muliaman menjelaskan, digitalisasi atau transformasi digital memerlukan banyak hal. Pertama, digitalisasi tidaklah murah dan dalam pengembangannya memerlukan anggaran yang cukup banyak. Hal ini tentu bukan hal mudah yang dapat dilakukan oleh semua organisasi, terutama oleh lembaga-lembaga keuangan dengan size serta kapitalisasi terbatas. Oleh karena itu, Muliaman berpendapat, kunci bagi pelaku industri keuangan syariah untuk menjawab tantangan di era digital adalah dengan konsolidasi.