KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fitur DANA eMAS kini makin lengkap dan makin memudahkan penggunanya dalam berinvestasi emas dengan dihadirkannya layanan baru berupa notifikasi harga emas atau price alert reminder. Dengan notifikasi tersebut, pengguna DANA yang berinvestasi emas secara digital dapat melakukan pembelian maupun penjualan pada saat emas dalam kisaran harga terbaik. Rangga Wiseno, Senior VP of Product DANA mengatakan pengembangan layanan notifikasi harga terkini pada fitur DANA eMAS ini merupakan bagian dari kesungguhan DANA dalam membantu memudahkan penggunanya dalam mengelola keuangannya secara digital dengan bijak, cerdas dan aman. Menurutnya, pengguna DANA yang saat ini telah mencapai lebih dari 60 juta terdiri dari berbagai kalangan dan memiliki latar belakang sosial ekonomi budaya yang beragam. Namun, dari keberagaman tersebut, DANA tetap melihat pentingnya memberikan dukungan berupa fasiltas yang memudahkan mereka melakukan pengelolaan keuangan secara bijak dan cerdas, termasuk dalam melakukan investasi.
Hadirkan notifikasi harga emas, DANA mudahkan penggunanya berinvestasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fitur DANA eMAS kini makin lengkap dan makin memudahkan penggunanya dalam berinvestasi emas dengan dihadirkannya layanan baru berupa notifikasi harga emas atau price alert reminder. Dengan notifikasi tersebut, pengguna DANA yang berinvestasi emas secara digital dapat melakukan pembelian maupun penjualan pada saat emas dalam kisaran harga terbaik. Rangga Wiseno, Senior VP of Product DANA mengatakan pengembangan layanan notifikasi harga terkini pada fitur DANA eMAS ini merupakan bagian dari kesungguhan DANA dalam membantu memudahkan penggunanya dalam mengelola keuangannya secara digital dengan bijak, cerdas dan aman. Menurutnya, pengguna DANA yang saat ini telah mencapai lebih dari 60 juta terdiri dari berbagai kalangan dan memiliki latar belakang sosial ekonomi budaya yang beragam. Namun, dari keberagaman tersebut, DANA tetap melihat pentingnya memberikan dukungan berupa fasiltas yang memudahkan mereka melakukan pengelolaan keuangan secara bijak dan cerdas, termasuk dalam melakukan investasi.