KONTAN.CO.ID - Bisnis olahan minuman teh nampaknya masih terus berkembang. Rasanya yang manis dan segar membuat pasar olahan minuman teh terus ada. Bahkan, bisnis olahan teh makin ramai karena kehadiran thai tea. Selain thai tea, bisnis olahan minuman teh lainnya juga berkembang. Tawaran kemitraan kali ini datang dari Hai Hai Tea asal Denpasar, Bali. Berdiri sejak 2017 lalu, Hai Hai Tea membuka peluang kemitraan pada Agustus 2018. Saat ini sudah ada dua gerai Hai Hai Tea yang beroperasi di Bali. "Saya memang sengaja buat bisnis minuman olahan teh karena kalau thai tea sudah terlalu banyak dan pasarnya lama-lama jenuh. Kalau bisnis aneka olahan teh ini tidak musiman dan selalu ada pasarnya," kata Bomby Adi Nugraha atau yang akrab disapa Adi, pemilik Hai Hai Tea.
Hai, iming-iming Hai Hai Tea melambai-lambai
KONTAN.CO.ID - Bisnis olahan minuman teh nampaknya masih terus berkembang. Rasanya yang manis dan segar membuat pasar olahan minuman teh terus ada. Bahkan, bisnis olahan teh makin ramai karena kehadiran thai tea. Selain thai tea, bisnis olahan minuman teh lainnya juga berkembang. Tawaran kemitraan kali ini datang dari Hai Hai Tea asal Denpasar, Bali. Berdiri sejak 2017 lalu, Hai Hai Tea membuka peluang kemitraan pada Agustus 2018. Saat ini sudah ada dua gerai Hai Hai Tea yang beroperasi di Bali. "Saya memang sengaja buat bisnis minuman olahan teh karena kalau thai tea sudah terlalu banyak dan pasarnya lama-lama jenuh. Kalau bisnis aneka olahan teh ini tidak musiman dan selalu ada pasarnya," kata Bomby Adi Nugraha atau yang akrab disapa Adi, pemilik Hai Hai Tea.