KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) masih memiliki 26 perusahaan dalam pipeline initial public offering (IPO). Perusahaan ini didominasi oleh perusahaan dengan skala menengah dan besar. Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia I, Gede Nyoman Yetna merinci, sebanyak lima perusahaan memiliki aset skala kecil (sampai dengan Rp 50 miliar), sebanyak delapan perusahaan dengan aset skala menengah (antara Rp 50 miliar sampai dengan Rp 250 miliar), dan sebanyak 13 perusahaan dengan aset skala besar (di atas Rp 250 miliar). Dari sisi sektoral, ke-26 perusahaan tersebut juga cukup beragam. Perusahaan yang mengantre untuk melantai di pasar saham ini terdiri dari atas tujuh perusahaan sektor consumer cyclical, lima perusahaan di sektor industrial, sebanyak empat perusahaan bergerak di sektor consumer non-cyclical, dan tiga perusahaan berkecimpung di sektor teknologi.
Hajatan IPO masih semarak, ada 26 perusahaan yang masuk dalam pipeline
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) masih memiliki 26 perusahaan dalam pipeline initial public offering (IPO). Perusahaan ini didominasi oleh perusahaan dengan skala menengah dan besar. Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia I, Gede Nyoman Yetna merinci, sebanyak lima perusahaan memiliki aset skala kecil (sampai dengan Rp 50 miliar), sebanyak delapan perusahaan dengan aset skala menengah (antara Rp 50 miliar sampai dengan Rp 250 miliar), dan sebanyak 13 perusahaan dengan aset skala besar (di atas Rp 250 miliar). Dari sisi sektoral, ke-26 perusahaan tersebut juga cukup beragam. Perusahaan yang mengantre untuk melantai di pasar saham ini terdiri dari atas tujuh perusahaan sektor consumer cyclical, lima perusahaan di sektor industrial, sebanyak empat perusahaan bergerak di sektor consumer non-cyclical, dan tiga perusahaan berkecimpung di sektor teknologi.