KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai perusahaan yang telah melakukan transformasi bisnis sejak akhir tahun 2021, kini PT Hakaaston (HKA), anak perusahaan PT Hutama Karya (Persero) semakin memantapkan posisi sebagai perusahaan yang bergerak pada Jasa Layanan Operasi (JLO) ruas tol. Direktur Utama HKA J. Aries Dewantoro mengatakan, pada tahun 2023, HKA menargetkan pengelolaan rest area secara mandiri yang tersebar di berbagai ruas tol Hutama Karya. Selain itu, HKA bersama Hutama Karya selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) juga menargetkan pembangunan gerbang tol Multi Lane Free Flow (MLFF) di ruas tol JORR-S pada tahun ini. Kelak, MLFF bakal memudahkan pengguna tol yang hendak melakukan pembayaran karena tidak lagi harus berhenti untuk membayar tol. Dari sisi pemeliharaan jalan tol, HKA juga menargetkan melakukan pekerjaan beautifikasi terhadap infrastruktur tol seperti pengecatan ulang pembatas jalan atau barrier dan guardrail.
Hakaaston Berharap Kelola Seluruh Rest Area Ruas Tol Milik Hutama Karya Tahun Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai perusahaan yang telah melakukan transformasi bisnis sejak akhir tahun 2021, kini PT Hakaaston (HKA), anak perusahaan PT Hutama Karya (Persero) semakin memantapkan posisi sebagai perusahaan yang bergerak pada Jasa Layanan Operasi (JLO) ruas tol. Direktur Utama HKA J. Aries Dewantoro mengatakan, pada tahun 2023, HKA menargetkan pengelolaan rest area secara mandiri yang tersebar di berbagai ruas tol Hutama Karya. Selain itu, HKA bersama Hutama Karya selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) juga menargetkan pembangunan gerbang tol Multi Lane Free Flow (MLFF) di ruas tol JORR-S pada tahun ini. Kelak, MLFF bakal memudahkan pengguna tol yang hendak melakukan pembayaran karena tidak lagi harus berhenti untuk membayar tol. Dari sisi pemeliharaan jalan tol, HKA juga menargetkan melakukan pekerjaan beautifikasi terhadap infrastruktur tol seperti pengecatan ulang pembatas jalan atau barrier dan guardrail.