TOKYO. Mayoritas bursa Asia mencatatkan kenaikan. Perusahaan-perusahaan komoditas memimpin kenaikan setelah Pimpinan the Federal Reserve Ben S Bernanke bilang kalau pemerintah AS akan membeli lebih banyak surat utang untuk mendongkrak pertumbuhan. Hanya saja, kenaikan hari ini dibayangi penurunan saham-saham eksportir di Jepang.Asal tahu saja, pada pukul 16.45 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific naik 0,2% menjadi 133,73. Sementara, indeks Hang Seng Hongkong juga naik 0,3%. Kendati begitu, sejumlah indeks acuan juga mencatatkan penurunan. Sebut saja indeks Nikkei Jepang turun 0,1%, indeks Kospi Korea Selatan turun 0,2%, dan indeks S&P/ASX 200 turun 0,1%. Saham-saham yang mencatatkan kenaikan antara lain Cnooc Ltd sebesar 3,5% di Hongkong setelah harga minyak dan logam mengalami kenaikan, Mitsui Co naik 1,5% di Tokyo, serta Riversdale Mining Ltd meroket 16%. Sedangkan saham yang mencatatkan penurunan adalah Canon Inc sebesar 1,7% seiring penguatan dollar atas yen. "Jika the Fed menambah nilai quantitative easing setelah implementasi stimulus US$ 600 miliar, maka tingkat likuiditas dipastikan meningkat. Hal itu akan memberikan kontribusi positif di pasar saham," jelas Khiem Do, head of Asian multi-asset strategy Baring Asset Management (Asia) Ltd. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Hang Seng bergerak positif, Nikkei dan Kospi sebaliknya

TOKYO. Mayoritas bursa Asia mencatatkan kenaikan. Perusahaan-perusahaan komoditas memimpin kenaikan setelah Pimpinan the Federal Reserve Ben S Bernanke bilang kalau pemerintah AS akan membeli lebih banyak surat utang untuk mendongkrak pertumbuhan. Hanya saja, kenaikan hari ini dibayangi penurunan saham-saham eksportir di Jepang.Asal tahu saja, pada pukul 16.45 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific naik 0,2% menjadi 133,73. Sementara, indeks Hang Seng Hongkong juga naik 0,3%. Kendati begitu, sejumlah indeks acuan juga mencatatkan penurunan. Sebut saja indeks Nikkei Jepang turun 0,1%, indeks Kospi Korea Selatan turun 0,2%, dan indeks S&P/ASX 200 turun 0,1%. Saham-saham yang mencatatkan kenaikan antara lain Cnooc Ltd sebesar 3,5% di Hongkong setelah harga minyak dan logam mengalami kenaikan, Mitsui Co naik 1,5% di Tokyo, serta Riversdale Mining Ltd meroket 16%. Sedangkan saham yang mencatatkan penurunan adalah Canon Inc sebesar 1,7% seiring penguatan dollar atas yen. "Jika the Fed menambah nilai quantitative easing setelah implementasi stimulus US$ 600 miliar, maka tingkat likuiditas dipastikan meningkat. Hal itu akan memberikan kontribusi positif di pasar saham," jelas Khiem Do, head of Asian multi-asset strategy Baring Asset Management (Asia) Ltd. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News