KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren bullish harga aluminium masih berpotensi terjadi pada awal tahun 2018. Sejumlah sentimen pun diprediksi akan mendorong kenaikan harga komoditas logam ini. Andri Saputra, Analis Asia Tradepoint Futures menilai, data industri dan ekonomi China akan berpengaruh terhadap pergerakan harga aluminium dalam beberapa waktu ke depan. "Data sektor industri China bulan lalu saja menggambarkan adanya perlambatan," kata Andri. Sentimen lainnya berasal dari proyeksi Societe Generale (SocGen) yang menyatakan akan ada tambahan defisit 5% pada produksi logam China. Hal ini imbas dari pengetatan persyaratan dampak lingkungan yang membuat banyaknya penutupan smelter di China.
Harga aluminium berpotensi naik hingga awal 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren bullish harga aluminium masih berpotensi terjadi pada awal tahun 2018. Sejumlah sentimen pun diprediksi akan mendorong kenaikan harga komoditas logam ini. Andri Saputra, Analis Asia Tradepoint Futures menilai, data industri dan ekonomi China akan berpengaruh terhadap pergerakan harga aluminium dalam beberapa waktu ke depan. "Data sektor industri China bulan lalu saja menggambarkan adanya perlambatan," kata Andri. Sentimen lainnya berasal dari proyeksi Societe Generale (SocGen) yang menyatakan akan ada tambahan defisit 5% pada produksi logam China. Hal ini imbas dari pengetatan persyaratan dampak lingkungan yang membuat banyaknya penutupan smelter di China.