Jakarta. Populasi ayam broiler yang melimpah menyebabkan harga ayam di tingkat peternak anjlok. Saat ini, harga ayam hidup sekitar Rp 15.000 per kilgoram (kg). Harga tersebut jauh di bawah harga pokok produksi (HPP) Peternak Rp 18.000 - Rp 18.500 per kg. Para peternak mandiri yang permodalannya tidak kuat, menjadi pihak paling dirugikan atas kejatuhan harga ini. Mereka mendesak Kementerian Pertanian (Kemtan) memberikan solusi. Ketua Dewan Pembina Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat Indonesia (Pinsar) Hartono mengatakan pasca dicabutnya Keputusan Presiden (Keppres) No. 22 Tahun 1990, tentang pembinaan usaha peternakan ayam ras telah membuka pintu lebar bagi perusahaan ayam skala raksasa untuk masuk ke segmen usaha budidaya, yang tadinya dibatasi. Akibatnya, yang tadinya peternak mandiri menguasai 70% hingga 80% pangsa pasar ayam, menjadi terbalik dan kini tinggal menguasai 18% saja dan sisanya dikuasai industri besar.
Harga ayam merosot, peternak mandiri butuh solusi
Jakarta. Populasi ayam broiler yang melimpah menyebabkan harga ayam di tingkat peternak anjlok. Saat ini, harga ayam hidup sekitar Rp 15.000 per kilgoram (kg). Harga tersebut jauh di bawah harga pokok produksi (HPP) Peternak Rp 18.000 - Rp 18.500 per kg. Para peternak mandiri yang permodalannya tidak kuat, menjadi pihak paling dirugikan atas kejatuhan harga ini. Mereka mendesak Kementerian Pertanian (Kemtan) memberikan solusi. Ketua Dewan Pembina Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat Indonesia (Pinsar) Hartono mengatakan pasca dicabutnya Keputusan Presiden (Keppres) No. 22 Tahun 1990, tentang pembinaan usaha peternakan ayam ras telah membuka pintu lebar bagi perusahaan ayam skala raksasa untuk masuk ke segmen usaha budidaya, yang tadinya dibatasi. Akibatnya, yang tadinya peternak mandiri menguasai 70% hingga 80% pangsa pasar ayam, menjadi terbalik dan kini tinggal menguasai 18% saja dan sisanya dikuasai industri besar.