KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga batubara sulit untuk bergerak naik dengan rencana China yang hendak memangkas impor di tahun ini. Ekonomi China yang kini bernada positif membuat negeri Tirai Bambu tampak percaya diri dengan produksi batubara domestiknya. Berdasarkan data Bloomberg, Jumat (26/4) pukul 19.26 WIB, harga batubara Newcastle untuk pengiriman Mei 2019 di ICE Futures berada di US$ 86,50 per metrik ton, turun 1,59% jika dibandingkan dengan harga kemarin pada US$ 87,90 per metrik ton. Dalam sepekan, harga batubara turun 1,70%. Analis Asia Trade Points Futures, Deddy Yusuf Siregar menilai dalam jangka panjang harga batubara akan cenderung dalam tren bearish, bahkan akan sulit bertahan dan jarang di level US$ 90 per metrik ton.
Harga batubara makin terdesak pemangkasan impor China
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga batubara sulit untuk bergerak naik dengan rencana China yang hendak memangkas impor di tahun ini. Ekonomi China yang kini bernada positif membuat negeri Tirai Bambu tampak percaya diri dengan produksi batubara domestiknya. Berdasarkan data Bloomberg, Jumat (26/4) pukul 19.26 WIB, harga batubara Newcastle untuk pengiriman Mei 2019 di ICE Futures berada di US$ 86,50 per metrik ton, turun 1,59% jika dibandingkan dengan harga kemarin pada US$ 87,90 per metrik ton. Dalam sepekan, harga batubara turun 1,70%. Analis Asia Trade Points Futures, Deddy Yusuf Siregar menilai dalam jangka panjang harga batubara akan cenderung dalam tren bearish, bahkan akan sulit bertahan dan jarang di level US$ 90 per metrik ton.