KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) melalui anak usahanya yang bergerak di bidang jasa penambangan batubara yaitu PT Pamapersada Nusantara membidik pertumbuhan kinerja operasional konservatif pada tahun ini. UNTR menyebut, kinerja operasional tak terpengaruh penurunan harga batubara. Sekretaris Perusahaan United Tractors Sara K Loebis mengatakan, dalam lini bisnis penambangan batubara UNTR membidik produksi batubara sebesar 125 juta hingga 127 juta ton batubara naik. Target ini naik tipis 1,6% dari realisasi produksi pada tahun lalu. Sementara untuk target volume pengupasan lapisan tanah penutup atawa overburden removal sebesar 950 bank cubic meter (bcm) hingga 980 bcm pada tahun ini. "Tahun lalu dan tahun ini stabil, untuk realisasi overburden removal pada tahun lalu lebih dari 970 bcm," katanya pada Kontan.co.id, Selasa (19/2).
Harga batubara turun, ini target operasional UNTR di 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) melalui anak usahanya yang bergerak di bidang jasa penambangan batubara yaitu PT Pamapersada Nusantara membidik pertumbuhan kinerja operasional konservatif pada tahun ini. UNTR menyebut, kinerja operasional tak terpengaruh penurunan harga batubara. Sekretaris Perusahaan United Tractors Sara K Loebis mengatakan, dalam lini bisnis penambangan batubara UNTR membidik produksi batubara sebesar 125 juta hingga 127 juta ton batubara naik. Target ini naik tipis 1,6% dari realisasi produksi pada tahun lalu. Sementara untuk target volume pengupasan lapisan tanah penutup atawa overburden removal sebesar 950 bank cubic meter (bcm) hingga 980 bcm pada tahun ini. "Tahun lalu dan tahun ini stabil, untuk realisasi overburden removal pada tahun lalu lebih dari 970 bcm," katanya pada Kontan.co.id, Selasa (19/2).