KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih mempertimbangkan untuk menurunkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi. Hal tersebut merespon turunnya harga BBM non subsidi seperti pertamax. Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Isa Rachmatawarta mengatakan, pemerintah tidak ingin buru-buru mengambil keputusan tersebut meski harga minyak mentah dunia saat ini cenderung mengalami penurunan. Menurutnya harga minyak mentah dunia kerap kali tidak konsisten. “Kita harus mewaspadai kemungkinan gejolak harga minyak dunia. Ini perlu diantisipasi dan dicermati dan tidak buru-buru,” tutur Isa dalam konferensi pers APBN KITA, Selasa (1/3).
Harga BBM Bersubsidi Berpotensi Turun? Ini Kata Pemerintah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih mempertimbangkan untuk menurunkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi. Hal tersebut merespon turunnya harga BBM non subsidi seperti pertamax. Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Isa Rachmatawarta mengatakan, pemerintah tidak ingin buru-buru mengambil keputusan tersebut meski harga minyak mentah dunia saat ini cenderung mengalami penurunan. Menurutnya harga minyak mentah dunia kerap kali tidak konsisten. “Kita harus mewaspadai kemungkinan gejolak harga minyak dunia. Ini perlu diantisipasi dan dicermati dan tidak buru-buru,” tutur Isa dalam konferensi pers APBN KITA, Selasa (1/3).