KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga beras di pengujung tahun 2018 diprediksi naik 5% sampai 10% dari harga saat ini. Harga beras saat ini di Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) saat ini Rp 9.300 per kg hingga Rp 12.200 per kg untuk beras medium. Untuk beras premium harga berkisar di angka Rp 12.000 per kg hingga 13.000 per kg. Dengan asumsi harga saat ini ditambah kenaikan 10%, maka estimasi harga beras akhir tahun 2018 untuk beras medium adalah Rp 10.230 sampai Rp 13.220 per kg dan untuk beras premium sebesar Rp 13.200 per kg sampai Rp 14.300 per kg. “Dengan asumsi produksi beras kita sekarang 1,5 juta ton dan ini masih pertengahan November dan belum akhir tahun, kenaikan harga beras di tengah data yang belum fix itu akan terjadi 5% sampai 10%,” kata Rusli Abdulah selaku peneliti di Institute for Development of Economics and Finance (Indef), Kamis (15/11).
Harga beras diprediksi naik 10% di akhir tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga beras di pengujung tahun 2018 diprediksi naik 5% sampai 10% dari harga saat ini. Harga beras saat ini di Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) saat ini Rp 9.300 per kg hingga Rp 12.200 per kg untuk beras medium. Untuk beras premium harga berkisar di angka Rp 12.000 per kg hingga 13.000 per kg. Dengan asumsi harga saat ini ditambah kenaikan 10%, maka estimasi harga beras akhir tahun 2018 untuk beras medium adalah Rp 10.230 sampai Rp 13.220 per kg dan untuk beras premium sebesar Rp 13.200 per kg sampai Rp 14.300 per kg. “Dengan asumsi produksi beras kita sekarang 1,5 juta ton dan ini masih pertengahan November dan belum akhir tahun, kenaikan harga beras di tengah data yang belum fix itu akan terjadi 5% sampai 10%,” kata Rusli Abdulah selaku peneliti di Institute for Development of Economics and Finance (Indef), Kamis (15/11).