Harga Bitcoin mendaki, raih untung harian terbesar dalam sepekan terakhir



KONTAN.CO.ID - Dua kripto terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar, Bitcoin dan Ether, telah pulih dari posisi terendah dalam tujuh hari terakhir. Harga Bitcoin dan Ether, Selasa (1/6) menanjak.

Mengacu data CoinDesk harga Bitcoin hari ini sempat berada di US$ 37.908,96, meraup lebih dari US$ 3.000 dari posisi terendah Senin (31/5) yang mendekati US$ 34.200. 

Pergerakan ini menandai keuntungan harian terbesar Bitcoin dalam seminggu terakhir.


Sementara Ether melonjak 15% lebih dibanding posisi 24 jam sebelumnya, juga yang terbesar dalam seminggu terakhir, memperpanjang reli dari level terendah 23 Mei untuk menemukan pijakan di atas US$ 2.700.

Baca Juga: AS siap menerapkan kebijakan baru tentang kripto, ini aturan mainnya

“Kami telah melihat klien institusi kami mengungkapkan apa-apa selain peningkatan minat dalam memperkuat posisi jangka panjang mereka selama ini,” kata Gunnar Jaev, COO First Digital Trust, kepada CoinDesk. "Pergerakannya bullish".

Kenaikan harga Bitcoin dan Ether terjadi di tengah laporan baru tentang bank sentral India, Reserve Bank of India (RBI) mengeluarkan surat edaran pada Senin yang menyatakan, bank-bank tidak bisa mengutip larangan cadangan bank tahun 2018.

Larangan itu awalnya menolak pelanggan yang terlibat dalam akses aset digital ke layanan perbankan tradisional. Kebijakan tersebut kemudian dibatalkan oleh pengadilan tertinggi India pada tahun lalu.

Harga kipto terkenal lainnya yang masuk 10 besar berdasarkan kapitalisasi pasar juga naik antara 3% dan 13% selama 24 jam terakhir. XRP, Uniswap, dan Dogecoin mencatatkan keuntungan terbanyak.

Selanjutnya: Daftar miliarder muda yang kaya dari uang kripto dan bitcoin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: S.S. Kurniawan