PORTLAND. Meski regulator Amerika Serikat (AS) tengah mendalami sepak terjang Bitcoin, transaksi uang virtual ini makin populer. Lihat saja BitStamp. Ini adalah bursa penukaran online Bitcoin. Di BitStamp, harga Bitcoin menyentuh rekor US$ 280. Harga satuan Bitcoin mencapai level baru lantaran transaksi Bitcoin bertambah kencang. Nilai tukar tertinggi Bitcoin terhadap dollar AS terakhir kali pada April 2013 di US$ 259,34. Setelah itu, harga Bitcoin sempat longsor karena penutupan Silk Road. Ini adalah pasar gelap (black market) online. Otoritas AS menutup Silk Road pada 2 Oktober lalu dengan tuduhan menjual obat-obat terlarang. "Transaksi di bursa BTC China mendorong harga bitcoin terus naik," ujar Ugo Egbunike, Direktur IndexUniverse kepada Bloomberg.
Harga Bitcoin sentuh rekor
PORTLAND. Meski regulator Amerika Serikat (AS) tengah mendalami sepak terjang Bitcoin, transaksi uang virtual ini makin populer. Lihat saja BitStamp. Ini adalah bursa penukaran online Bitcoin. Di BitStamp, harga Bitcoin menyentuh rekor US$ 280. Harga satuan Bitcoin mencapai level baru lantaran transaksi Bitcoin bertambah kencang. Nilai tukar tertinggi Bitcoin terhadap dollar AS terakhir kali pada April 2013 di US$ 259,34. Setelah itu, harga Bitcoin sempat longsor karena penutupan Silk Road. Ini adalah pasar gelap (black market) online. Otoritas AS menutup Silk Road pada 2 Oktober lalu dengan tuduhan menjual obat-obat terlarang. "Transaksi di bursa BTC China mendorong harga bitcoin terus naik," ujar Ugo Egbunike, Direktur IndexUniverse kepada Bloomberg.