JAKARTA. Kenaikan harga cabai yang cukup signifikan terjadi di Batam. Petani cabai asal Batam Joni Tarigan mengatakan, harga cabai di tingkat pedagang saat ini mencapai Rp 23.000-Rp 25.000 per kg, sedangkan di tingkat petani sekitar Rp 20.000-Rp 21.000 per kg.Awal tahun harga cabai merah keriting di Batam sekitar Rp 23.000 per kg, dan pada April sempat turun ke harga Rp 12.000-Rp 15.000 per kg (di tingkat petani). Namun, pada Maret naik lagi karena suplai di Batam menipis.“Di Batam itu kan sebagian disuplai dari Jawa, jadi kalau suplai kurang dan harga mahal, maka harga di Batam pun juga mahal, tapi kita akan datangkan dari Medan, karena di sana suplainya lebih banyak,” kata Joni.Normalnya, harga cabai di tingkat petani sekitar Rp 7.000 per kg sehingga di tingkat pedagang Rp 10.000 per kg. Sementara biaya produksi petani itu sekitar Rp 3.000-Rp 4.000 per kg.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Harga Cabai Merah Keriting Naik di Batam
JAKARTA. Kenaikan harga cabai yang cukup signifikan terjadi di Batam. Petani cabai asal Batam Joni Tarigan mengatakan, harga cabai di tingkat pedagang saat ini mencapai Rp 23.000-Rp 25.000 per kg, sedangkan di tingkat petani sekitar Rp 20.000-Rp 21.000 per kg.Awal tahun harga cabai merah keriting di Batam sekitar Rp 23.000 per kg, dan pada April sempat turun ke harga Rp 12.000-Rp 15.000 per kg (di tingkat petani). Namun, pada Maret naik lagi karena suplai di Batam menipis.“Di Batam itu kan sebagian disuplai dari Jawa, jadi kalau suplai kurang dan harga mahal, maka harga di Batam pun juga mahal, tapi kita akan datangkan dari Medan, karena di sana suplainya lebih banyak,” kata Joni.Normalnya, harga cabai di tingkat petani sekitar Rp 7.000 per kg sehingga di tingkat pedagang Rp 10.000 per kg. Sementara biaya produksi petani itu sekitar Rp 3.000-Rp 4.000 per kg.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News