JAKARTA. Proyeksi penggunaan biofuel yang diduga akan meningkat jadi pendongkrak kenaikan harga minyak sawit mentah di perdagangan hari ini. Mengutip Bloomberg, Kamis (1/12) pukul 16.59 WIB harga CPO kontrak pengiriman Februari 2017 di Malaysia Derivative Exchange melambung 0,29% di level RM 3.082 per metrik ton dibanding hari sebelumnya. “Kenaikan harga minyak mentah dunia juga turut mendukung kenaikan harga CPO. Belum lagi kenaikan permintaan CPO untuk biodiesel di Indonesia juga turut menyuntikkan tenaga bagi harga,” kata Alan Lim, Plantations and Property Analyst MIDF Amanah Investment Bank seperti dikutip dari Bloomberg.
Harga CPO bertahan di atas level RM 3.000
JAKARTA. Proyeksi penggunaan biofuel yang diduga akan meningkat jadi pendongkrak kenaikan harga minyak sawit mentah di perdagangan hari ini. Mengutip Bloomberg, Kamis (1/12) pukul 16.59 WIB harga CPO kontrak pengiriman Februari 2017 di Malaysia Derivative Exchange melambung 0,29% di level RM 3.082 per metrik ton dibanding hari sebelumnya. “Kenaikan harga minyak mentah dunia juga turut mendukung kenaikan harga CPO. Belum lagi kenaikan permintaan CPO untuk biodiesel di Indonesia juga turut menyuntikkan tenaga bagi harga,” kata Alan Lim, Plantations and Property Analyst MIDF Amanah Investment Bank seperti dikutip dari Bloomberg.