KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) menguat lima hari beruntun. Kenaikan harga minyak kedelai serta prospek permintaan mendukung laju CPO. Mengutip Blomberg, Senin (9/10), harga CPO kontrak pengiriman Desember 2017 di Malaysia Derivative Exchange ditutup menguat 0,2% ke level RM 2.735 per metrik ton dibanding akhir pekan lalu. Harga berada di level tertinggi sejak 27 September serta menguat lima hari beruntun atau terpanjang sejak 24 Agustus. Ahli Derivatif Philip Futures David Ng mengatakan, pasar CPO terangkat oleh sinyal kenaikan harga minyak kedelai. "Ekspektasi produksi yang lebih rendah juga mendukung minyak sawit," ujarnya seperti dikutip Bloomberg, Senin (9/10).
Harga CPO mekar lima hari beruntun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) menguat lima hari beruntun. Kenaikan harga minyak kedelai serta prospek permintaan mendukung laju CPO. Mengutip Blomberg, Senin (9/10), harga CPO kontrak pengiriman Desember 2017 di Malaysia Derivative Exchange ditutup menguat 0,2% ke level RM 2.735 per metrik ton dibanding akhir pekan lalu. Harga berada di level tertinggi sejak 27 September serta menguat lima hari beruntun atau terpanjang sejak 24 Agustus. Ahli Derivatif Philip Futures David Ng mengatakan, pasar CPO terangkat oleh sinyal kenaikan harga minyak kedelai. "Ekspektasi produksi yang lebih rendah juga mendukung minyak sawit," ujarnya seperti dikutip Bloomberg, Senin (9/10).