SORONG. Harga daging ayam potong pada sejumlah pasar tradisional di Kota Sorong, Papua Barat, dalam sepekan terakhir ini mengalami kenaikan sekitar Rp 10.000 atau mencapai Rp 60.000 per kilogram. Pantauan di Pasar Remu Kota Sorong, Kamis (28/1), satu kilogram daging ayam potong harganya sebesar Rp60.000 atau naik dari harga sebelumnya sebesar Rp 50.000/kilogram. Rusmini (50), pedagang di Pasar Remu Kota Sorong, mengatakan bahwa pedagang menaikkan harga guna memperoleh keuntungan karena harga di tingkat agen dan peternak juga naik.
Harga daging ayam di Sorong sentuh Rp 60.000/kg
SORONG. Harga daging ayam potong pada sejumlah pasar tradisional di Kota Sorong, Papua Barat, dalam sepekan terakhir ini mengalami kenaikan sekitar Rp 10.000 atau mencapai Rp 60.000 per kilogram. Pantauan di Pasar Remu Kota Sorong, Kamis (28/1), satu kilogram daging ayam potong harganya sebesar Rp60.000 atau naik dari harga sebelumnya sebesar Rp 50.000/kilogram. Rusmini (50), pedagang di Pasar Remu Kota Sorong, mengatakan bahwa pedagang menaikkan harga guna memperoleh keuntungan karena harga di tingkat agen dan peternak juga naik.