KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) menunjukkan tren penurunan. Meski pada Minggu (21/7) harganya cenderung stagnan, penurunannya hanya sementara. Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan penurunan harga emas ini hanya bersifat sementara. Menurutnya pada pekan depan harga emas masih berkonsolidasi, di mana investor masih wait and see menantikan data inflasi personal consumption expenditure (PCE) AS dan data pertumbuhan ekonomi AS di kuartal II-2024 yang akan dirilis pekan depan. “Penurunan ini saya rasa hanya bersifat sementara karena turunnya baru di level US$ 2.400, artinya harga ini bisa naik lagi,” ujarnya.
Harga Emas Antam dalam Tren Turun, Kapan Waktunya Koleksi?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) menunjukkan tren penurunan. Meski pada Minggu (21/7) harganya cenderung stagnan, penurunannya hanya sementara. Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan penurunan harga emas ini hanya bersifat sementara. Menurutnya pada pekan depan harga emas masih berkonsolidasi, di mana investor masih wait and see menantikan data inflasi personal consumption expenditure (PCE) AS dan data pertumbuhan ekonomi AS di kuartal II-2024 yang akan dirilis pekan depan. “Penurunan ini saya rasa hanya bersifat sementara karena turunnya baru di level US$ 2.400, artinya harga ini bisa naik lagi,” ujarnya.
TAG: