JAKARTA. Harga emas batangan tidak banyak bergerak di Desember. Emas lantakan 1 gram di Aneka Tambang, Rabu (12/12), stagnan di harga Rp 584.200 per gram dibanding sehari sebelumnya. Dari akhir November, harga emas ini hanya naik 0,52%. Di banding harga tertinggi di 2012 pada 28 September senilai Rp 590.200 per gram, harga emas Antam terkoreksi 1,03%. Kenaikan tipis ini seiring dengan pergerakan harga emas di pasar spot yang juga relatif melandai. Kemarin, harga emas untuk kontrak pengiriman Februari 2013 di Bursa Comex, pukul 15.50 WIB, hanya menguat tipis sebesar 0,21% menjadi US$ 1.716,30 per ons troi dibanding harga di akhir November. Suluh Adil Wicaksono, analis Asia Kapitalindo Futures, mengatakan, harga emas di akhir tahun ini cenderung stabil. Para investor memilih wait and see untuk berinvestasi di emas, sebelum ada kejelasan terhadap masalah jurang fiskal (fiscal cliff) di Amerika Serikat (AS).
Harga emas batangan tak banyak bergerak
JAKARTA. Harga emas batangan tidak banyak bergerak di Desember. Emas lantakan 1 gram di Aneka Tambang, Rabu (12/12), stagnan di harga Rp 584.200 per gram dibanding sehari sebelumnya. Dari akhir November, harga emas ini hanya naik 0,52%. Di banding harga tertinggi di 2012 pada 28 September senilai Rp 590.200 per gram, harga emas Antam terkoreksi 1,03%. Kenaikan tipis ini seiring dengan pergerakan harga emas di pasar spot yang juga relatif melandai. Kemarin, harga emas untuk kontrak pengiriman Februari 2013 di Bursa Comex, pukul 15.50 WIB, hanya menguat tipis sebesar 0,21% menjadi US$ 1.716,30 per ons troi dibanding harga di akhir November. Suluh Adil Wicaksono, analis Asia Kapitalindo Futures, mengatakan, harga emas di akhir tahun ini cenderung stabil. Para investor memilih wait and see untuk berinvestasi di emas, sebelum ada kejelasan terhadap masalah jurang fiskal (fiscal cliff) di Amerika Serikat (AS).