KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas hari ini bergerak tipis setelah kemarin naik lebih dari 1% dari level terendah dua minggu. Kenaikan harga emas disebabkan oleh pelemahan dolar Amerika Serikat (AS). Fokus pasar juga beralih ke data inflasi utama AS sebagai petunjuk mengenai jalur kebijakan Federal Reserve. Jumat (28/6) pukul 7.00 WIB, harga emas spot berada di US$ 2.327,70 per ons troi, turun tipis dari posisi kemarin yang ada di US$ 2.327,73 per ons troi. Kemarin, harga emas spot menguat 1,28% dari hari sebelumnya di US$ 2.298,23 per ons troi yang merupakan level terendah sejak 10 Juni 2024. Sedangkan harga emas kontrak Agustus 2024 di Comex pagi ini berada di US$ 2.338,30 per ons troi, menguat 0,07% dari posisi kemarin di US$ 2.336,60 per ons troi. Kemarin, harga emas berjangka AS ini menguat 1,01%.
Harga Emas Bergerak Tipis Setelah Naik 1%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas hari ini bergerak tipis setelah kemarin naik lebih dari 1% dari level terendah dua minggu. Kenaikan harga emas disebabkan oleh pelemahan dolar Amerika Serikat (AS). Fokus pasar juga beralih ke data inflasi utama AS sebagai petunjuk mengenai jalur kebijakan Federal Reserve. Jumat (28/6) pukul 7.00 WIB, harga emas spot berada di US$ 2.327,70 per ons troi, turun tipis dari posisi kemarin yang ada di US$ 2.327,73 per ons troi. Kemarin, harga emas spot menguat 1,28% dari hari sebelumnya di US$ 2.298,23 per ons troi yang merupakan level terendah sejak 10 Juni 2024. Sedangkan harga emas kontrak Agustus 2024 di Comex pagi ini berada di US$ 2.338,30 per ons troi, menguat 0,07% dari posisi kemarin di US$ 2.336,60 per ons troi. Kemarin, harga emas berjangka AS ini menguat 1,01%.