KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga Emas bertahan pada hari Jumat, di jalur untuk mencatat kenaikan mingguan kedua berturut-turut. Para analis meningkatkan taruhan bahwa Federal Reserve telah selesai menaikkan suku bunga acuan Amerika Serikat (AS), sehingga membuat dolar melemah. Jumat (24/11) pukul 16.23 WIB, harga emas di pasar spot naik 0,1% menjadi US$ 1.994,09 per ons troi. Harga emas spot telah naik 0,7% sepanjang minggu ini. Emas berjangka AS sedikit berubah pada US$ 1.994,80 per ons troi. “Emas telah memasuki mode stand by karena investor menunggu petunjuk baru mengenai prospek kebijakan The Fed,” kata analis riset senior FXTM Lukman Otunuga kepada Reuters.
Harga Emas Bersiap Untuk Kenaikan Mingguan Kedua Karena Spekulasi Jeda The Fed
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga Emas bertahan pada hari Jumat, di jalur untuk mencatat kenaikan mingguan kedua berturut-turut. Para analis meningkatkan taruhan bahwa Federal Reserve telah selesai menaikkan suku bunga acuan Amerika Serikat (AS), sehingga membuat dolar melemah. Jumat (24/11) pukul 16.23 WIB, harga emas di pasar spot naik 0,1% menjadi US$ 1.994,09 per ons troi. Harga emas spot telah naik 0,7% sepanjang minggu ini. Emas berjangka AS sedikit berubah pada US$ 1.994,80 per ons troi. “Emas telah memasuki mode stand by karena investor menunggu petunjuk baru mengenai prospek kebijakan The Fed,” kata analis riset senior FXTM Lukman Otunuga kepada Reuters.