KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Harga emas menembus ambang batas $2.700 untuk pertama kalinya dalam lebih dari dua minggu pada hari Jumat, berada di jalur untuk kenaikan mingguan terbesar dalam hampir dua tahun, karena permintaan safe haven lebih besar daripada kekuatan dolar dan ekspektasi yang lebih rendah terhadap penurunan suku bunga AS bulan depan. Harga emas spot ditutup melonjak 1,7% pada US$ 2.716,19 per ons troi, menandai level tertingginya sejak 6 November. Dalam sepekan, emas spot menguat 5,97% dalam sepekan. Harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Desember 2024 ditutup naik 1,4% pada US$ 2.712,2 per ons troi. Harga emas pun naik 5,53% "Eskalasi konflik Rusia-Ukraina tampaknya meluas menjadi perang Rusia-AS, dan itu jelas meningkatkan daya tarik aset safe haven jangka pendek," kata Alex Ebkarian, kepala operasi di Allegiance Gold.
Harga Emas Bersinar, Cetak Pekan Terbaik dalam Hampir 2 Tahun
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Harga emas menembus ambang batas $2.700 untuk pertama kalinya dalam lebih dari dua minggu pada hari Jumat, berada di jalur untuk kenaikan mingguan terbesar dalam hampir dua tahun, karena permintaan safe haven lebih besar daripada kekuatan dolar dan ekspektasi yang lebih rendah terhadap penurunan suku bunga AS bulan depan. Harga emas spot ditutup melonjak 1,7% pada US$ 2.716,19 per ons troi, menandai level tertingginya sejak 6 November. Dalam sepekan, emas spot menguat 5,97% dalam sepekan. Harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Desember 2024 ditutup naik 1,4% pada US$ 2.712,2 per ons troi. Harga emas pun naik 5,53% "Eskalasi konflik Rusia-Ukraina tampaknya meluas menjadi perang Rusia-AS, dan itu jelas meningkatkan daya tarik aset safe haven jangka pendek," kata Alex Ebkarian, kepala operasi di Allegiance Gold.