JAKARTA. Harga emas dunia bertahan di level tertinggi sebulan. Mengutip Bloomberg, harga emas di pasar Comex, Selasa (30/5) untuk kontrak Agustus 2017 pukul 8:42 WIB di US$ 1.272,8 per ons troi. Harga emas bergerak menguat sejak akhir pekan lalu dipicu kekhawatiran pasar pada hasil negosiasi Presiden AS Donald Trump di KTT G7. Pelemahan dollar sejatinya bisa memicu kenaikan harga emas, tapi perdagangan kemarin ditutup seiring dengan liburnya bursa AS, London, dan China. "Harga emas memang sempat tertahan, tapi dengan kabar dari G7 dan pelemahan dollar, harga emas diperkirakan lebih tinggi lagi," kata Thorsten Proettel, analis di LBBW, dikutip CNBC.
Harga emas bertahan di level tertinggi 1 bulan
JAKARTA. Harga emas dunia bertahan di level tertinggi sebulan. Mengutip Bloomberg, harga emas di pasar Comex, Selasa (30/5) untuk kontrak Agustus 2017 pukul 8:42 WIB di US$ 1.272,8 per ons troi. Harga emas bergerak menguat sejak akhir pekan lalu dipicu kekhawatiran pasar pada hasil negosiasi Presiden AS Donald Trump di KTT G7. Pelemahan dollar sejatinya bisa memicu kenaikan harga emas, tapi perdagangan kemarin ditutup seiring dengan liburnya bursa AS, London, dan China. "Harga emas memang sempat tertahan, tapi dengan kabar dari G7 dan pelemahan dollar, harga emas diperkirakan lebih tinggi lagi," kata Thorsten Proettel, analis di LBBW, dikutip CNBC.