KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas berusaha rebound pada perdagangan Senin (18/10) pagi. Pukul 07.25 WIB, harga emas untuk pengiriman Desember 2021 di Commodity Exchange ada di US$ 1.770,40 per ons troi, naik 0,12% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 1.768,30 per ons troi. Harga emas rebound setelah turun pada pekan lalu imbas kenaikan imbal hasil obligasi AS dan peningkatan penjualan ritel pada September yang menggoyahkan status emas sebagai safe haven. Pekan lalu, “Emas mendapat segalanya yang menentangnya. Suku bunga riil naik, ekuitas lebih tinggi, begitu juga bitcoin,” kata Phillip Streible, kepala strategi pasar di Blue Line Futures di Chicago seperti dikutip Reuters.
Harga emas berusaha rebound pada Senin (18/10) pagi, setelah melemah pekan lalu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas berusaha rebound pada perdagangan Senin (18/10) pagi. Pukul 07.25 WIB, harga emas untuk pengiriman Desember 2021 di Commodity Exchange ada di US$ 1.770,40 per ons troi, naik 0,12% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 1.768,30 per ons troi. Harga emas rebound setelah turun pada pekan lalu imbas kenaikan imbal hasil obligasi AS dan peningkatan penjualan ritel pada September yang menggoyahkan status emas sebagai safe haven. Pekan lalu, “Emas mendapat segalanya yang menentangnya. Suku bunga riil naik, ekuitas lebih tinggi, begitu juga bitcoin,” kata Phillip Streible, kepala strategi pasar di Blue Line Futures di Chicago seperti dikutip Reuters.