KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Harga emas dunia masih melanjutkan kenaikan pada transaksi Rabu (11/12). Data yang dihimpun Reuters menunjukkan, pada pukul 16.00 waktu New York, harga emas di pasar spot melompat 0,7% menjadi US$ 1.474,62 per troy ounce. Sementara, harga kontrak emas berjangka naik 0,5% menjadi US$ 1.475. Harga emas melonjak nyaris 1% setelah The Federal Reserve menahan suku bunga acuannya dan memberikan sinyal biaya pinjaman akan tetap alias tidak berubah dalam beberapa waktu ke depan. Setelah memangkas suku bunga acuan sebanyak tiga kali pada awal tahun ini, the Fed akhirnya menahan suku bunga acuan di kisaran target 1,50% hingga 1,75%. Baca Juga: Analis: Hindari saham-saham yang harganya turun drastis sejak awal tahun
Harga emas bisa melaju ke level US$ 1.500 jika....
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Harga emas dunia masih melanjutkan kenaikan pada transaksi Rabu (11/12). Data yang dihimpun Reuters menunjukkan, pada pukul 16.00 waktu New York, harga emas di pasar spot melompat 0,7% menjadi US$ 1.474,62 per troy ounce. Sementara, harga kontrak emas berjangka naik 0,5% menjadi US$ 1.475. Harga emas melonjak nyaris 1% setelah The Federal Reserve menahan suku bunga acuannya dan memberikan sinyal biaya pinjaman akan tetap alias tidak berubah dalam beberapa waktu ke depan. Setelah memangkas suku bunga acuan sebanyak tiga kali pada awal tahun ini, the Fed akhirnya menahan suku bunga acuan di kisaran target 1,50% hingga 1,75%. Baca Juga: Analis: Hindari saham-saham yang harganya turun drastis sejak awal tahun