MOMSMONEY.ID - Harga emas dunia hari ini (4/3) bertahan di dekat level tertinggi tahun ini. Emas tak beranjak jauh setelah Jumat lalu naik hampir 2%. Mengutip Bloomberg, di pasar Asia Senin pukul 11.47 WIB, emas spot diperdagangkan seharga US$ 2.080,99 per troi ons. Harga emas dunia hanya turun tipis sekitar US$ 2 dari harga Jumat lalu yang mencapai US$ 2.082,92 per troi ons. Info saja, harga emas dunia pada penutupan Jumat lalu naik hampir 2% ke level tertinggi tahun ini, gara-gara terpicu data ekonomi negara Uncle Sam yang memburuk. IMP Manufaktur AS turun ke 47,8 pada Februari dari bulan sebelumnya 49,1, di bawah konsensus pasar, menurut Institute for Supply Management (ISM).
Harga Emas Dunia Bertahan di Dekat Level Tertinggi Tahun Ini
MOMSMONEY.ID - Harga emas dunia hari ini (4/3) bertahan di dekat level tertinggi tahun ini. Emas tak beranjak jauh setelah Jumat lalu naik hampir 2%. Mengutip Bloomberg, di pasar Asia Senin pukul 11.47 WIB, emas spot diperdagangkan seharga US$ 2.080,99 per troi ons. Harga emas dunia hanya turun tipis sekitar US$ 2 dari harga Jumat lalu yang mencapai US$ 2.082,92 per troi ons. Info saja, harga emas dunia pada penutupan Jumat lalu naik hampir 2% ke level tertinggi tahun ini, gara-gara terpicu data ekonomi negara Uncle Sam yang memburuk. IMP Manufaktur AS turun ke 47,8 pada Februari dari bulan sebelumnya 49,1, di bawah konsensus pasar, menurut Institute for Supply Management (ISM).