JAKARTA. Harga emas terus terpuruk hingga ke level terendah dalam tujuh bulan terakhir. Harga emas untuk pengiriman April 2013 di Divisi Comex, New York Mercantile Exchange (NYMEX) turun 0,4% menjadi US$ 1.572,8 per ons troi, Jumat (22/2). Harga logam mulia ini turun 2,3% sepekan. Setahun terakhir, harga emas turun 11%. Adam Klopfenstein, ahli strategi pasar senior dari Archer Financial Services Inc di Chicago mengatakan, kondisi global membaik dan tampaknya emas tidak terlalu diperlukan untuk lindung nilai. "Fakta bahwa Amerika Serikat mempertimbangkan penghentian program stimulus menunjukkan bahwa ekonomi membaik," kata Klopfenstein kepada Bloomberg.
Harga emas masih tertekan awal pekan
JAKARTA. Harga emas terus terpuruk hingga ke level terendah dalam tujuh bulan terakhir. Harga emas untuk pengiriman April 2013 di Divisi Comex, New York Mercantile Exchange (NYMEX) turun 0,4% menjadi US$ 1.572,8 per ons troi, Jumat (22/2). Harga logam mulia ini turun 2,3% sepekan. Setahun terakhir, harga emas turun 11%. Adam Klopfenstein, ahli strategi pasar senior dari Archer Financial Services Inc di Chicago mengatakan, kondisi global membaik dan tampaknya emas tidak terlalu diperlukan untuk lindung nilai. "Fakta bahwa Amerika Serikat mempertimbangkan penghentian program stimulus menunjukkan bahwa ekonomi membaik," kata Klopfenstein kepada Bloomberg.