KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas terus melanjutkan rally dan kembali mencetak rekornya pada Senin (27/7). Pukul 07.10 WIB, harga emas untuk pengiriman Desember 2020 di Commodity Exchange ada di US$ 1.938,90 per ons troi, naik 0,71% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 1.925,20 per ons troi. Mengutip Bloomberg, kenaikan harga emas didorong oleh pelemahan dolar dan kekhawatiran ekonomi global yang mendorong permintaan aset safe haven. Baca Juga: Harga emas berkilau, simak rekomendasi untuk emiten produsen emas berikut
Dolar AS melemah di tengah pertaruhan bahwa Federal Reserve akan menjaga kebijakan moneter yang akomodatif dalam pertemuan pekan ini. Selain itu, kenaikan harga emas juga didorong oleh ketegangan geopolitik antara AS dan China yang terus meningkat.