KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas bergerak turun pada hari Rabu karena kehati-hatian pasar menjelang laporan inflasi harga konsumen Amerika Serikat (AS). Data inflasi dapat memberikan kejelasan lebih lanjut tentang lintasan suku bunga Federal Reserve. Rabu (15/1) pukul 12.33 WIB, harga emas spot turun 0,1% menjadi US$ 2.675,72 per ons troi. Harga emas berjangka AS naik 0,3% menjadi US$ 2.690,60 per ons troi. "Jika data consumer price index (CPI) keluar lebih tinggi mungkin akan menurunkan harga emas karena hal itu memperkuat pandangan bahwa Fed kemungkinan besar akan menormalkan kebijakan dovish tahun lalu pada tahun 2025," kata Kelvin Wong, analis pasar senior OANDA untuk Asia Pasifik seperti dikutip Reuters.
Harga Emas Melemah pada Rabu (15/1), Fokus Pasar Beralih ke Data Inflasi AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas bergerak turun pada hari Rabu karena kehati-hatian pasar menjelang laporan inflasi harga konsumen Amerika Serikat (AS). Data inflasi dapat memberikan kejelasan lebih lanjut tentang lintasan suku bunga Federal Reserve. Rabu (15/1) pukul 12.33 WIB, harga emas spot turun 0,1% menjadi US$ 2.675,72 per ons troi. Harga emas berjangka AS naik 0,3% menjadi US$ 2.690,60 per ons troi. "Jika data consumer price index (CPI) keluar lebih tinggi mungkin akan menurunkan harga emas karena hal itu memperkuat pandangan bahwa Fed kemungkinan besar akan menormalkan kebijakan dovish tahun lalu pada tahun 2025," kata Kelvin Wong, analis pasar senior OANDA untuk Asia Pasifik seperti dikutip Reuters.