JAKARTA. Harga emas menguat setelah investor membertimbangkan komentar salah satu pejabat The Fed menjelang data inflasi Amerika Serikat (AS) serta melacak perkembangan rencana rudal Korea Utara. Mengutip Bloomberg, Selasa (8/8) harga emas kontrak pengiriman Desember 2017 di Commodity Exchange menguat 0,41% ke level US$ 1.269,9 per ons troi dibanding sehari sebelumnya. Gubernur The Fed bagian Minneapolis, Neel Kashkari mengatakan, inflasi telah mendekati target bank sentral di level 2%. Sementara Gubernur The Fed bagian St.Louis James Bullard menyatakan, rendahnya harga baru-baru ini merupakan alasan yang baik untuk membiarkan suku bunga dimana saat ini berada.
Harga Emas menguat di tengah komentar dovish
JAKARTA. Harga emas menguat setelah investor membertimbangkan komentar salah satu pejabat The Fed menjelang data inflasi Amerika Serikat (AS) serta melacak perkembangan rencana rudal Korea Utara. Mengutip Bloomberg, Selasa (8/8) harga emas kontrak pengiriman Desember 2017 di Commodity Exchange menguat 0,41% ke level US$ 1.269,9 per ons troi dibanding sehari sebelumnya. Gubernur The Fed bagian Minneapolis, Neel Kashkari mengatakan, inflasi telah mendekati target bank sentral di level 2%. Sementara Gubernur The Fed bagian St.Louis James Bullard menyatakan, rendahnya harga baru-baru ini merupakan alasan yang baik untuk membiarkan suku bunga dimana saat ini berada.