KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas dibuka menguat pada awal perdagangan Senin (8/2). Pukul 7.20 WIB, harga emas untuk pengiriman April 2021 di Commodity Exchange ada di US$ 1.817,40 per ons troi, naik 0,24% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 1.813 per ons troi. Harga emas naik disokong oleh pelemahan dolar AS dan data pekerjaan AS yang tumbuh lebih lambat dari perkiraan yang mendukung pemberian stimulus tambahan. "Emas terus memimpin terutama karena efek (pelemahan) dolar AS, dan kami berharap hal ini tetap terjadi di sesi mendatang," kata Suki Cooper, analis Standard Chartered seperti dikutip Reuters.
Harga emas menguat, disokong pelemahan dolar dan data ekonomi AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas dibuka menguat pada awal perdagangan Senin (8/2). Pukul 7.20 WIB, harga emas untuk pengiriman April 2021 di Commodity Exchange ada di US$ 1.817,40 per ons troi, naik 0,24% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 1.813 per ons troi. Harga emas naik disokong oleh pelemahan dolar AS dan data pekerjaan AS yang tumbuh lebih lambat dari perkiraan yang mendukung pemberian stimulus tambahan. "Emas terus memimpin terutama karena efek (pelemahan) dolar AS, dan kami berharap hal ini tetap terjadi di sesi mendatang," kata Suki Cooper, analis Standard Chartered seperti dikutip Reuters.